Kamis, 18 September 2008

OKB , Orang Kristen Baru.

Kita seumpama benih, ketika menerima Yesus Kristus sebagai juru selamat, hidup kita mulai disemaikan (Roma 10:10) (Wahyu 3:20) (Yoh 14:6).

Hal-hal praktis dasar yang perlu diketahui dan dilakukan setelah kita menerima Tuhan Yesus sebagai juru selamat kita ( 1Petrus 1:23).


Apakah Benih itu ?

Definisi benih adalah bibit yang siap ditanam dan siap untuk tumbuh.

Jika benih pada saat ditanam dan tidak tumbuh maka ada 2 kemungkinan yang harus di telaah yakni: 1 Masalah terjadi pada benih itu sendiri , 2 Masalah terjadi pada yang menanam benih. Dalam Injil Matius 13: 3 – 8 terdapat perumpamaan tentang benih.


  1. benih yang disemaikan dipinggir jalan.
  2. benih yang disemaikan di tanah yang berbatu
  3. benih yang disemaikan di semak berduri
  4. benih yang disemaikan di tanah yang baik.

Untuk bias tumbuh , benih membutuhkan tanah yang baik. Seperti bayi , membutuhkan susu dan makanan yang lembut dan bervitamin. Manusia juga membutuhkan makanan rohani yang baik juga sehingga dapat mengalami sukacita dan kekuatan dari Allah yang akan menyertai dan memampukan kita untuk bertumbuh dan berbuah-buah.